Arti put off kerap menjadi perdebatan karena memiliki persamaan arti dengan postpone dan delay. Ketiga kata tersebut sama-sama memiliki arti “menunda”.
Dalam bahasa Indonesia sendiri, menunda adalah suatu tindakan mengulur waktu untuk melakukan suatu kegiatan, baik secara sengaja maupun tidak sengaja.
Namun, kata put off, postpone, dan delay memiliki perbedaan dalam hal kondisi dan waktu penggunaan. Put off lebih umum digunakan dalam konteks kasual atau informal.
Postpone biasanya digunakan pada penundaan yang dilakukan secara sadar atau sengaja. Sedangkan delay digunakan pada kalimat penundaan yang terjadi karena sesuatu atau hal yang berada di luar prediksi.
Baca Juga : Hal-Hal Yang Harus Dipersiapkan Jika Ingin Kuliah Luar Negeri
Beberapa Contoh Kalimat yang Mengandung Arti Put Off
Put off berarti, “to change something to a later time or date”. Secara penjelasan artinya, arti put off memang sangat mirip dengan arti postpone.
Padahal kata put off biasanya menunjukkan hal yang lebih negatif dalam penggunaannya.
Kosa kata ini termasuk dalam frasa kata kerja dan bisa digunakan untuk menandai penundaan atas suatu hal yang kurang baik atau memberikan dampak yang kurang baik.
Contoh kalimat yang mengandung kata put off dalam bahasa Inggris adalah:
We’ve had to put off our meeting until next week because he is sick. (Kami harus menunda pertemuan kami hingga minggu depan karena dia sedang sakit).
Windi keeps putting off going to the library to look for her final assignment material.
(Windi terus menunda pergi ke kampus untuk mencari materi tugas akhirnya).
He puts off the meet with his best friend again. (Dia menunda pertemuan dengan sahabatnya lagi).
Demikian penjelasan mengenai arti put off beserta beberapa contoh kalimatnya dalam bahasa Inggris.
Mengingat bahwa bahasa Inggris merupakan bahasa yang kompleks, maka Anda harus mempelajarinya secara intense.
Bagi yang berminat untuk mengikuti kursus bahasa Inggris, EF Education First bisa dijadikan pilihan sebagai tempat belajar.
Di sana terdapat banyak pilihan program kursus bahasa Inggris untuk segala usia dan kebutuhan.
Kegiatan dikemas secara menarik dan menyenangkan sehingga belajar bahasa Inggris terasa lebih mudah dan efektif.
Untuk mengetahui informasi detailnya, Anda bisa mengakses www.ef.co.id sekarang juga!